Ingin Kuliah Tapi Kurang Biaya? Universitas Terbuka Saja!

Suarawanita.com, Jakarta – Ingin kuliah tapi tak ada biaya? Ingin kuliah tapi sibuk bekerja? Mungkin di sini ada yang belum tahu tentang Universitas Terbuka (UT). Perguruan tinggi negeri satu ini bisa dibilang murah banget dengan jadwal kuliahnya yang fleksibel. Tak percaya?

Ya, sudah bukan zamannya berhenti memupuk mimpi memperoleh pendidikan setinggi langit dan masa depan cerah karena terbentur biaya. Dengan uang kurang dari Rp 2 juta misalnya, kita sudah bisa mengambil kuliah S1 Ilmu Hukum, Sastra Inggris, Ilmu Komunikasi, Ekonomi Manajemen, Matematika, dan lain sebagainya. Itu pun sudah total biaya kuliah per semester. Menyenangkannya lagi, di Universitas Terbuka, tidak dipungut uang gedung dan sejenisnya

Untuk sistem pembelajarannya, Universitas Terbuka menekankan pada sistem pembelajaran jarak jauh. Maksudnya, kita bisa kuliah dari mana saja dari seluruh penjuru Indonesia bahkan luar negeri.

Ya, jauh sebelum sistem kuliah online dan hybrid marak belakangan, Universitas Terbuka secara prinsip telah melaksanakannya.

Khawatir soal kualitas? Rasanya tidak perlu khawatir. Selain seluruh prodi (program studi) di Universitas ini telah mendapatkan akreditasi dari BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi), status PTN-BH (Perguruan Tinggi Negeri-Badan Hukum) juga telah disandangnya.

Ngomong-ngomong, sejumlah tokoh ternama dan selebriti tercatat sebagai jebolan Universitas Terbuka lho. Tengok saja mantan Panglima TNI Jendral TNI (purn) Andhika Perkasa hingga mantan penyanyi cilik Joshua Suherman.

Kilas balik, Universitas Terbuka adalah perguruan tinggi negeri ke-45 dan telah berdiri sejak 1984. Di 2023 ini, UT telah memiliki empat fakultas, satu sekolah pasca sarjana, dan puluhan program studi. Universitas Terbuka juga tercatat sebagai perguruan tinggi dengan jumlah mahasiswa terbanyak di Indonesia.

Jadi bagaimana? Kuliah murah berkualitas bukan lagi angan semata karena ada Universitas Terbuka? Kini tak ada alasan lagi untuk tidak mengejar pendidikan setinggi langit.

Dan karena artikel ini bukan iklan, lebih jelasnya tengok saja website resmi Universitas Terbuka, Terus Semangat!