Selamat Tinggal Batgirl! Warner Bros Putuskan Batalkan Penayangan Meski Harus Rugi Rp 1,3 Triliun

Suara Wanita – Penggemar Batgirl sepertinya harus menarik napas panjang saat membaca berita ini. Meski telah merampungkan proses produksi dan menghabiskan sekitar USD 90 juta (Rp 1,3 triliun), film tersebut sepertinya tak akan tayang, baik di bioskop maupun di layanan streaming HBO Max.

Kabar ini pertama kali terungkap oleh The New York Post, yang kemudian disusul oleh The Wrap dan Indiewire, dengan konfirmasi langsung dari Warner Bros selaku pihak studio.

Selain Batgirl, Baca juga: Ben Affleck Kembali jadi Batman, Bakal Tampil di Film Aquaman: The Lost Kingdom

Sebelum berita mengejutkan ini muncul, Batgirl sebenarnya sudah beberapa kali melakukan syuting ulang. Namun dalam hasil tes skriningnya, para eksekutif menganggap film itu tidak mampu memenuhi standar yang mereka harapkan.

Terlebih saat ini mereka tengah menaikkan standar kualitas mereka lewat film The Batman, serta beberapa judul yang akan tayang seperti Black Adam, Shazam! Fury of the Gods, Aquaman and the Lost Kingdom, serta The Flash.

Batgirl merupakan karya dari sutradara Duo Adil dan Bilall. Keduanya adalah sosok di balik film Bad Boys for Life dan serial Ms. Marvel.

Di film ini, Leslie Grace akan memerankan Batman, dengan Brendan Fraser sebagai tokoh villainnya. Batgirl juga menandai salah satu momen kembalinya Michael Keaton sebagai Bruce Wayne alias Batman.

Hmm, sayang sekali ya….