Menerobos Rumah, Seekor Beruang akhirnya pergi setelah Diomeli Bu Guru

Suara Wanita – Siapa sangka jika nada yang biasa digunakan para guru saat mengajar, tidak hanya ampuh untuk membuat para siswa fokus dan mengerti. Nada tersebut juga rupanya dapat dipakai untuk mengusir seekor beruang.

Ya! Kamu tidak salah baca. Kejadian unik ini dialami oleh Debbie Tomlinson, yang pernah menjadi guru di Greenville County, S.C.

Kala itu, ketika bersantai di sebuah rumah liburannya, sang suami memberitahunya bahwa ada seekor makhluk hitam besar nan gagah yang sedang memanjat menuju dek belakang.

Melihat itu, Debbie pun langsung bergegas ke belakang, mengeluarkan nada gurunya, dan meminta si beruang yang sedang berada di atas pagar untuk pergi.

“Apa yang sedang kamu pikirkan, apa yang kamu lakukan di terasku? Bangun, dan pergilah! Beraninya kamu,” tegas Debbie.

Baca juga: Rumput Liar Terlalu Lebat, Taman Kota New York Manfaatkan Kambing

Yang tak disangka, cara itu ternyata berhasil. Beruang tersebut nampak kaget dan langsung beranjak pergi usai kena omel Debbie, meski dalam bahasa yang ia tidak mengerti.

Kalau kata Debbie sih, nada guru menandakan bahwa ia sedang serius. Dan jurus itu selalu berhasil. Bahkan ke hewan buas macam beruang sekalipun.

Penasaran sama aksi Debbie saat mengomeli Winnie the Pooh? Cek sendiri video rekamannya berikut ini:

Hmm, kasihan juga ya lihat beruangnya sampai ketakutan seperti itu. Semoga setelah kena omel, dia menemukan banyak makanan lezat.